Jumat, 12 Desember 2014

Ikut Seminar Proposal Tesis Kakak Kelas

Oleh Kosmas Lawa Bagho

Di tengah-tengah kesibukan menyelesaikan UAS baik test kelas maupun test home, saya dengan beberapa teman mengikuti seminar proposal kakak kelas tanggal 8 Desember dan tanggal 11 Desember 2014.



Seminar proposal itu dilakukan oleh kakak kelas Magister Manajemen angkatan 2013/2014, dari 7 bersaudara, sudah lima orang yang ujian seminar proposal tesis dan kelimanya dinyatakan layak untuk dilanjutkan dengan penelitian. Berarti tidak lama, mereka akan menyelesaikan tulisan tesis dan maju mempertahankannya di depan dewan juri dan apabila dinyatakan lulus berarti mereka akan dianggap layak menyandang gelar MM dari Universitas Negeri Malang.

Suasana seminar memang selalu antusias dari sesama teman atau pun adik kelas sebagai daya pemacu untuk segera menyelesaikan perkuliahan. Pertanyaan demi pertanyaan dari pembanding utama, pembanding umum serta dari para dosen pembimbing cukup memacu adrenalin para pelaku seminar dalam menjawabnya atau berusaha menerima dengan lapang dada untuk bisa memperbaikinya.

Banyak catatan dari para audiens terutama dosen pembimbing yang kadang ajuan judul diperbaiki bahkan para dosen pembimbing mewanti-wanti bahwa "judul bisa saja berubah hingga ujian tesis nanti, yang penting tidak mengubah seluruh substansi tesis sehingga tidak mengerjakan ulang dari awal. Apabila itu terjadi maka mahasiswa bersangkutan bisa stres dan tak akan pernah lagi kembali ke kampus", urai salah seorang dosen yang ditanggapi rasa kejut para pelaku seminar dan juga ditanggapi dengan tawa kecut para audiens yang rata-rata teman kelas ataupun adik kelas.

Ternyata ada banyak hikmah positif mengikuti seminar para kakak kelas. Selama ini memang suka mengikuti seminar semacam ini namun bukan dari program yang sama magister manajemen (murni) namun lebih banyak dari magister manajemen pendidikan dan yang lain sehingga kurang merasa ditantang.

Waktu seminar kali ini, secara pribadi, saya mulai bertanya-tanya (kemampuan dan kelemahan diri) agar bisa mempersiapkan diri secara lebih baik dalam menghadapi situasi seperti yang dialami para kakak kelas. Memang baru mau  masuk semester 2 namun tidak lama lagi harus mengajukan seminar proposal pada semester 3. Benar kata orang bahwa waktu berputar begitu cepat tak terasa sudah melewati semester 1 meski masih ada sejumlah tugas UAS (take home) yang harus diselesaikan dengan sebaik-baiknya agar bisa mendapatkan hasil (nilai) yang lebih baik.

Tentu hasil (nilai) bukanlah hal akhir dari segala perjuangan perkuliahan namun dengan mencapai hasil yang baik tentu akan terus memacu gairah untuk perkuliahan selanjutnya serta terus mendorong untuk menyelesaikan kuliah tepat waktu. Mohon doa dan dukungan agar impian itu benar-benar menjadi kenyataan 'pada waktunya'.

Malang, 13 Desember 2014

***


Tidak ada komentar:

Posting Komentar