Kamis, 28 Februari 2019

Sambutan Ketua Kopdit Serviam pada RAT Tahun Buku 2018

Oleh Kosmas Lawa Bagho

Koperasi Kredit Serviam Ende telah melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2018 tanggal 24 Februari 2019 di Aula Marinus Crol, Paroki Santu Yosef Onekore Ende. Sebelumnya telah dilakukan Rapat Anggota Khusus (RAK) tanggal 05 Februari 2019 di depan kantor 2, Kopdit Serviam, Jl. Eltari Ende, Flores, NTT. Berikut ini, sambutan ketua Kopdit Serviam yang kebetulan sebagai penulis dan pemilik resmi blog ini. Selamat membaca, semoga terinspirasi.


Yang terhormat:
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Ende
Pengurus Puskopdit Flores Mandiri atau pejabat yang mewakili …
Para penasihat, pengawas, teman-teman pengurus, manajer dan para staf.
Para panitia dan anggota …

Singkatnya hadirin yang kami kasihi …
Puji syukur berlimpah kehadirat Tuhan yang maha esa atas berkat dan perlindungan-Nya sehingga koperasi kredit kita tercinta, Serviam   bisa melangkah dengan kepala tegak untuk merayakan pesta demokrasi, Rapat Anggota Tahunan Tahun Buku 2018 pada hari ini tanggal 24 Februari 2019.
Read more...

Kamis, 14 Februari 2019

Jalur Jalan Wonda Butuh "Sentuhan" Pemerintah

Oleh Kosmas Lawa Bagho

Happy Valentine Day
Judul tulisan di atas mungkin mengejutkan sebagian besar pembaca tulisan blog ini. Tulisan-tulisan dalam blog ini hanya bertutur tentang kiprah pemberdayaan masyarakat akar rumput melalui koperasi kredit. Saat ini, tiba-tiba "nyelonong" judul tulisan yang berkaitan dengan jalur jalan yang bukan ranah koperasi kredit, apalagi meminta 'sentuhan atau perhatian' pemerintah. Namun ini merupakan kisah perjalanan serta perjuangan seorang aktivis pemberdayaan yang senantiasa berhubungan saban waktu dengan masyarakat tingkat kampung, dusun dan desa.

Read more...

Selasa, 05 Februari 2019

Perjuangan Perlakuan Berbeda Pajak Koperasi dengan Badan Usaha Lain

Oleh Kosmas Lawa Bagho

Bapak Andreas Hugo Pareira (AHP)
Tahun 2019, penggiat Koperasi Kredit pada tiga kabupaten yakni Kabupaten Ende, Kabupaten Ngada dan Kabupaten Nagekeo yang berpayung pada Puskopdit Flores Mandiri Ende melakukan pertemuan dengan anggota DPR RI untuk menitipkan aspirasi tentang regulasi dan perpajakan koperasi kepada pemerintah pusat. Tanggal 18 Januari 2019 bertemu dan berdialog dengan Bapak Andreas Hugo Pareira (AHP) dari Fraksi PDI Perjuangan dan tanggal 25 Januari 2019 bertemu serta berdialog dengan Bapak Johnny G. Plate dari Fraksi Nasdem. Surat aspirasi dibacakan dan dibuat secara tertulis yang dipersiapkan serta dirumuskan oleh tim perumus adalah Bapak Mikhael Hongkoda Jawa, Bapak Paskalis X. Hurint dan Bapak Kosmas Lawa Bagho. Tulisan ke-3 ini merupakan rangkaian tak terpisahkan dari dua tulisan yakni Legal Standing serta Best Practice. Berikut ini aspirasi gerakan koperasi kredit Flores.


Kami gerakan Koperasi Kredit Kabupaten Ende, Kabupaten Ngada dan Kabupaten Nagekeo menyampaikan aspirasi kepada Pemerintah hal-hal sebagai berikut: 

Bapak Johnny G. Plate
1. Kami meminta untuk meninjau kembali Peraturan Menteri Keuangan Nomor 112/PMK.03/2010 terutama Pasal 2 tentang besarnya pajak penghasilan  10% (sepuluh persen) dari jumlah bruto bunga untuk penghasilan berupa bunga simpanan lebih dari Rp240.000,00 (dua ratus empat puluh ribu rupiah) per bulan.
Kami meminta agar pajak penghasilan atas bunga simpanan yang dibayarkan oleh koperasi kepada anggota koperasi orang pribadi lebih dari Rp 600.000,- (enam ratus ribu rupiah) per bulan

Read more...