Rabu, 19 Desember 2012

Pemimpin dan Kode Etik Bisnis

Oleh Kosmas Lawa Bagho

Tanggal 27 November – 01 Desember 2012 merupakan kesempatan berharga bagi penulis yang bisa mengalami langsung Pelatihan Pengembangan Kompetensi Manajerial (Managerial Comptency Development Program/Training) yang difasilitasi langsung oleh Alex Rudatin, Senior HRD Consultant di aula Pusdiklat Puskopdit Flores Mandiri  bersama dua puluh Sembilan manajer dan kepala bidang atau kepala cabang dari 19 koperasi kredit dan 1 Puskopdit Flores Mandiri.

Pelatihan dibawah payung tema besar “Menjadi Manajer yang Mumpuni, Unggul dan Efektif” , para peserta bersama pembimbing berproses dan berdiskusi kurang lebih 14 modul yakni Manajer dan panggilan tugasnya menjadi manajer yang mumpuni, unggul dan efektif, Karya staf yang tuntas paripurna, Mengelola tindakan manajerial, Pembinaan, pendampingan, penyuluhan (CMC), Pemanfaatan waktu secara cerdas dan efektif, Komunikasi yang efektif, Penyelesaian Masalah, Kecakapan negosiasi, Menyelenggarakan rapat yang efektif, Pendelegasian yang memberdayakan, Kepemimpinan, Berpikir kreatif, Kemampuan belajar dan Pelatihan motivasi berprestasi (AMT).

Tidak kalah penting, senior HRD Consultant menegaskan bahwa salah satu unsur penentu keberhasilan usaha terutama usaha keuangan seperti koperasi kredit adalah kode etik bisnis yang wajib dilaksanakan oleh para staf dan segenap komponen yang berada didalamnya. Menurut beliau ada variasi kode etik namun yang ideal dan berlaku umum pada semua perusahaan baik nasional maupun internasional kurang lebih ada 10 butir.

Demikian 10 butir kode etik Puskopdit Flores Mandiri yang telah dimodifikasi sesuai tuntutan kinerja kerja yang perlu ditaati yakni:

1.      Setiap staf harus melestarikan enam nilai unggul dalam gerakan koperasi kredit: kejujuran, kepercayaan, solidaritas, kerja sama, kemandirian dan kedisiplinan.
2.      Setiap staf harus jujur dan terbuka pada atasan.
3.      Setiap staf harus menghindari benturan kepentingan (conflict of interest) dengan pihak Puskopdit.
4.      Setiap staf dilarang bersaing dengan Puskopdit dalam transaksi apapun dan tidak menjelekkan lembaga lain.
5.      Setiap staf wajib menghindari praktek kecurangan (fraud).
6.      Setiap staf wajib melapor ke atasan bila melihat terjadi kecurangan.
7.      Setiap staf wajib peduli dan memelihara lingkungan hidup dan lingkungan kerjanya.
8.      Setiap staf wajib menjaga kesehatan dan keselamatan dirinya, orang lain dan lingkungan kerjanya.
9.      Setiap staf dilarang menerima uang dalam jumlah berapapun dari pihak ketiga yang bertransaksi dengan Puskopdit.
10.Setiap staf/karyawan harus melakukan tugas pekerjaannya sedemikian rupa sehingga bila terjadi pengungkapan (disclosure) dari pihak pengurus dan pengawas serta anggota, ia akan merasa BANGGA karenanya.


1 komentar:

  1. Saya telah berpikir bahwa semua perusahaan pinjaman online curang sampai saya bertemu dengan perusahaan pinjaman Suzan yang meminjamkan uang tanpa membayar lebih dulu.

    Nama saya Amisha, saya ingin menggunakan media ini untuk memperingatkan orang-orang yang mencari pinjaman internet di Asia dan di seluruh dunia untuk berhati-hati, karena mereka menipu dan meminjamkan pinjaman palsu di internet.

    Saya ingin membagikan kesaksian saya tentang bagaimana seorang teman membawa saya ke pemberi pinjaman asli, setelah itu saya scammed oleh beberapa kreditor di internet. Saya hampir kehilangan harapan sampai saya bertemu kreditur terpercaya ini bernama perusahaan Suzan investment. Perusahaan suzan meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 600 juta rupiah (Rp600.000.000) dalam waktu kurang dari 48 jam tanpa tekanan.

    Saya sangat terkejut dan senang menerima pinjaman saya. Saya berjanji bahwa saya akan berbagi kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres. Jadi jika Anda memerlukan pinjaman, hubungi mereka melalui email: (Suzaninvestment@gmail.com) Anda tidak akan kecewa mendapatkan pinjaman jika memenuhi persyaratan.

    Anda juga bisa menghubungi saya: (Ammisha1213@gmail.com) jika Anda memerlukan bantuan atau informasi lebih lanjut

    BalasHapus