Oleh Romo Petrus Juli, Pr & Kosmas Lawa Bagho
Mahasiswa Pascasarjana Universitas Negeri Malang
2.2
Tujuan dan Manfaat Laporan & Proposal Bisnis
2.2.1
Tujuan dan Manfaat Laporan Bisnis
Bagi suatu
perusahaan atau lembaga bisnis, pada umumnya penulisan laporan bisnis digunakan
untuk memenuhi berbagai keperluan (Purwanto,2003) antara lain: untuk memonitor
dan mengendalikan operasional perusahaan misalnya laporan operasional, laporan
kegaitan personal; untuk membantu mengimplementasikan kebijakan-kebijakan dan
prosedur-prosedur yang telah ditetapkan perusahaan misalnya kebijakan
penempatan kerja; untuk memenuhi persyaratan-persyaratan hukum dan peraturan
yang berlaku bagi perusahaan misalnya laporan pajak, laporan dampak lingkungan,
laporan ketenagakerjaan; untuk mendokumentasikan prestasi kerja yang diperlukan
baik bagi keperluan internal maupun eksternal misalnya laporan perkembangan akhir
kegiatan; untuk menganalisis informasi dan memberikan bimbingan bagi
pengambilan keputusan atau isu-isu tertentu misalnya laporan riset; untuk
memperoleh sumber pendanaan atau membuka bisnis baru. Untuk aliran laporan
bisnis dapat dilihat pada tabel berikut: (maaf tabel tak bisa dibaca tidak ditampilkan: bisa lihat pada buku Joko Purwanto).
2.2.2.
Tujuan dan Manfaat Proposal Bisnis
Ninis Sofi (2013)
merumuskan tujuan dan manfaat penulisan proposal bisnis sebagai berikut: menjadi
rencana yang mengarahkan panitia dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Proposal
digunakan sebagai pegangan pelaksanaan, sehingga acara atau kegiatan tersebut
dapat berjalan dengan baik dan sistematis sesuai dengan rencana dan agar tujuan
dari acara tersebut memperoleh hasil yang diharapkan; menjelaskan secara tidak
langsung kepada pihak-pihak yang ingin mengetahui kegiatan tersebut. Proposal
disusun untuk memberitahukan kepada donatur kegiatan apa saja yang akan
dilakukan pada aacara tersebut; untuk meyakinkan para donatur atau sponsor agar
mereka memberikan dukungan material maupun finansial dalam mewujudkan kegiatan
yang telah direncanakan.
Proposal dibuat sebagai
alat untuk meyakinkan donatur agar pihak dari donatur mau untuk menjalin kerjasama
kepada pihak penyelenggara; sebagai gambaran awal sebuah kegiatan. Pada
dasarnya sebuah proposal diuraikan secara rinci mengenai awal kegiatan, mulai
dari tujuan kegiatan hingga dana kegiatan; sebagai alat untuk memperoleh
persetujuan dari pihak berwenang. Proposal digunakan sebagai usulan atau
perjanjian untuk melegalkan suatu kegiatan sehingga perlu mendapatkan
persetujuan terlebih dahulu dari pihak yang berwenang; sebagai alat pengontrol
jalannya kegiatan. Proposal digunakan sebagai pegangan pelaksanaan setiap
tahapan kegiatan; sebagai alat evaluasi kegiatan.
Proposal digunakan sebagai
alat evaluasi kegiatan yaitu sebagai cerminan sukses tidaknya suatu kegiatan
yang dapat dilihat dari rancangan yang ada di dalam proposal; sebagai salah
satu alat untuk memperluan jaringan kerja dan komunikasi. Dilihat dari segi
hubungan sosial, proposal tidak hanya berfungsi sebagai alat untuk memperoleh
persetujuan dari pihak lain melainkan sebagai alat yang mendukung hubungan
kerja yang lebih komunikatif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar